ID | EN

What to Do in Jakarta for 1-3 Days (Part 1)

Liburan ke Jakarta dalam waktu singkat? Lakukan ini!

Apakah Anda sedang berlibur ke Jakarta untuk kurun waktu 1 hingga 3 hari? Jangan lewatkan beberapa tempat wisata, tempat berbelanja seru, spot nighlife, maupun tempat makan yang wajib dicoba. Berikut Alinear akan membagikan rekomendasi beberapa tempat menarik di Jakarta yang bisa dikunjungi dalam waktu singkat. Check this out!


Museum Fatahillah. Photo source: https://commons.wikimedia.org.

1. Mengunjungi Objek Wisata
Jakarta banyak objek wisata menarik lho untuk dikunjungi. Mulai dari tempat bersejarah sampai tempat rekreasi yang seru. Untuk objek wisata bersejarah, coba kunjungi Kota Tua. Di sana terdapat Museum Fatahillah, Museum Wayang, Gedung Kantor Pos Indonesia, dan berbagai macam tempat menarik untuk diketahui. Jangan lupa mampir ke Café Batavia untuk bersantap siang atau sekedar minum secangkir kopi. Jangan lewatkan Museum Gajah dan Monas. Karena di sana juga terdapat koleksi menarik.

Bus Keliling Jakarta juga bisa menjadi salah satu alternatif seru buat Anda yang ingin berkeliling kota dengan berbagai informasi yang akan diberikan oleh pemandu wisata. Sedangkan untuk wisata rekreasi yang seru, Anda bisa mengunjungi Dufan yang merupakan taman rekreasi seru untuk mencoba berbagai macam wahana. Tempat rekreasi air juga bisa menjadi ide menarik untuk dicoba. Sebut saja Waterboom PIK, Snowbay TMII, Atlantis Water Adventure, Ocean Park BSD, Waterboom Pondok Indah, dan Waterboom Lippo Cikarang.


Plaza Senayan. Photo source: www.plaza-senayan.com.

2. Waktunya Berbelanja
Jakarta dikenal sebagai salah satu surganya shopping. Sebut saja Grand Indonesia, Plaza Indonesia, Plaza Senayan, Senayan City, Pacific Place, Kota Kasablanka, Pondok Indah Mall, Gandaria City, Mall Taman Anggrek, dan Central Park merupakan mall yang wajib dikunjungi. Tinggal pilih saja.

Nah, kalau ingin berbelanja produk fashion brand internasional, datanglah pada saat mid season sale (April-Mei), Jakarta Great Sale (Juni-Juli), year end sale (Desember-Januari). Siap-siap saja Anda akan mendapatkan barang bermerek dengan harga miring. Lumayan, kan? Buat Anda yang ingin berburu barang dengan harga di bawah pasaran, Tanah Abang, ITC Mangga Dua, ITC Kuningan, dan Pasar Senen merupakan tempat belanja yang tidak kalah menarik lho. Bahkan di tempat-tempat ini, Anda bisa menawar serta mendapatkan barang lebih banyak lagi lho. Well, the choice is yours.


Spa & Body Massage Treatment. https://pixabay.com.

3. Massage & Reflexology Time
Pegal badan maupun kaki sehabis berbelanja? Cobalah lakukan refleksi atau full body massage agar tubuh kembali bugar. Selain melancarkan kembali peredaran darah di dalam tubuh, refleksi dan full body massage juga memberikan ketenangan lho. Biasanya di setiap mall terdapat tempat refleksi dan massage full body. Anda bisa menanyakannya ke bagian informasi.

4. Enjoy The Nightlife
Belum lengkap rasanya bila Anda datang ke Jakarta tanpa menikmati nightlife-nya. Banyak sekali pilihan tempat yang seru untuk dijadikan spot nightlife. Sebut saja Skye dan Cloud. Skye berada di Menara BCA Sudirman. Sedangkan Cloud berada di The Plaza Thamrin. Kedua tempat ini berada di lantai teratas gedung, sehingga Anda bisa menikmati suasana kota di malam hari sambil mendengarkan musik iringan DJ yang membuat suasana lebih hidup.

Selain dapat menikmati suasana lampu kota dan alunan musik, kedua tempat ini juga menyajikan makanan dan minuman berkualitas. Hyde, Lucy In The Sky, Fable, Hide & Seek, atau Foundry 8 juga bisa menjadi spot nightlife menarik saat sedang bepergian bersama teman-teman sambil menikmati berbagai macam cocktail. Wohooo!


Macam-macam makanan. https://pixabay.com

5. Wisata Kuliner
Jakarta memiliki banyak tempat makan yang harus dicoba. Mulai dari fine dining hingga street food. Untuk street food, coba deh kunjungi daerah Pecenongan yang terkenal dengan martabaknya, Benhil yang terkenal dengan seafood-nya, Blok M yang terkenal dengan Roti Bakar Eddi-nya, dan Jl. Sabang yang terkenal dengan sate-nya. Lain halnya kalau ingin menikmati hidangan Jerman, Paulaner tempatnya. Resto ini menyajikan menu khas Jerman yang lezat.

Sedangkan untuk fine dining, Cassis dan Mèradelima adalah salah satu rekomendasi yang harus dicoba. Cassis menyajikan masakan Prancis, sedangkan Mèradelima menyajikan masakan Indonesia peranakan. Nah, kalau ingin ngopi-ngopi di sore hari, Paul Pacific Place merupakan salah satu tempat yang selalu ramai. Atau kalau ingin mencoba tempat yang berbeda, mampirlah ke daerah Cikini. Di sana ada deretan tempat ngopi jadul seperti Tjikini 17, Bakoel Coffee, dan Dua Nyonya. Suasananya pun berbeda dari yang lain: Old school!

Scroll To Top