Merek produk kecantikan Wardah pastinya sudah sering Anda jumpai di iklan televisi. Produk ini tak lain tak bukan adalah karya dari PT Paragon Technology and Innovation.
Perusahaan yang berdiri sejak tahun 1985 ini awalnya muncul sebagai home industry Pusaka Tradisi Ibu (PTI) yang memproduksi produk perawatan rambut dengan merek Putri. Produk Putri sendiri tercatat sebagai market leader untuk kategori hair tonic di tahun 1992 dan 10 besar untuk conditioner dan shampoo.
Pada tahun 1995, barulah PTI memulai produksi Wardah dengan pabrik yang berlokasi di Cibodas. Wardah pun dikenal sebagai pionir merek kosmetik halal di Indonesia dengan sertifikasi halal dari LPPOM MUI di tahun 1999.
Seiring berjalannya waktu dan terus berkembang, Wardah mulai masuk ke dunia retail di tahun 2002 dan pabrik PTI direlokasi ke Kawasan Industri Jatake, Tangerang.
Sertifikat GMP (Good Manufacturing Practice) atau CPKB (Cara Pembuatan Kosmetika yang Baik) pun sudah dikantungi perusahaan ini sejak tahun 2006. Nah, mulai tahun 2011, nama Pusaka Tradisi Ibu berganti menjadi PT Paragon Technology and Innovation.
Photo source: Facebook (PT Paragon Technology & Innovation)
Sekarang, PTI tak hanya memproduksi berbagai produk kecantikan, tetapi juga penyedia jasa produksi kosmetik untuk perusahaan lain, lho. Beberapa klien utamanya antara lain Sophie Paris, CNI, dan beberapa klinik kecantikan.
Penghargaan pun telah diraih oleh Wardah antara lain Halal Award 2011 untuk kategori Brand Kosmetik Halal, 2nd Indonesia Original Brand (IOB) 2011 dan 1st Indonesia Original Brand tahun 2012 versi Majalah SWA, serta 1st Local Brand dengan Penjualan Tertinggi di Matahari Department Store dan menduduki peringkat 3 dari seluruh brand lokal dan global! Amazing!
Tak hanya Wardah, Make Over yang turut berada di bawah naungan PTI pun menerima penghargaan Women’s Health Indonesia Choice 2013 untuk 4 kategori produk. Masih membuat berdecak kagum, perusahaan ini juga menerima penghargaan CEO Inovatif untuk Negeri 2012.
Tercatat di tahun 2013, Wardah telah membuka 22.000 outlet di Indonesia dan Malaysia. Tak hanya Putri, Wardah, dan Make Over, PTI juga membawa brand-brand unggulan lain yakni Vivre, IX, Hair Addict, dan Nusilk. Teruslah berkembang, PTI!