Keberadaan spa di Jakarta kian menjamur. Hanya saja, spa di ibu kota masih identik dengan pelayanan mewah dan mahal. Di balik kondisi tersebut, Cozy Spa dengan konsep city spa pun hadir dengan konsep murah dan nyaman.
Spa yang terkenal dengan foot reflexology-nya ini seolah menjawab kebutuhan warga Jakarta yang ingin mendapatkan perawatan berkualitas dengan harga yang ramah kantong.
Kesan murah, nyaman, sederhana, dan bersih begitu melekat pada Cozy Spa. Bahkan begitu masuk ke dalamnya, aromaterapi raspberry langsung terasa. Pemilihan aromaterapi ini sendiri bertujuan memberikan kesan pop, chic, dan casual khas Cozy. Tanpa banyak ukiran atau desain lainnya menjadi ciri khas yang menambahkan kesan lembut dan segar,.
Suasana hening dan nyaman menjadi karakter lainnya dari Cozy Spa. Di sini Anda diharuskan menjaga sikap, dengan meninggalkan semua kesibukan, termasuk mematikan ponsel. Agar tak bosan, Anda akan disuguhkan pilihan musik sesuai selera.
Lalu bagaimana dengan perawatannya? Jangan membayangkan di sini Anda akan mendapatkan layanan spa sambil mandi bunga. Cozy Spa cocok untuk Anda yang menginginkan kebugaran dan relaksasi dari pijatan. Teknik pijatan yang diberikan dijamin tanpa rasa sakit.
Dari beragam pilihan perawatan yang ditawarkan, sebagian besar pengunjung memilih perawatan lulur, facial, manicure-pedicure, body massage, scalp sensation, dan tentunya foot reflexology.
Ada juga perawatan untuk perokok aktif, dengan cara menghirup oksigen murni selama 20 menit, bersamaan dengan itu, terapis akan melakukan shiatsu head massage dan foot massage.
Perawatan di Cozy Spa sendiri dibanderol dengan harga mulai dari Rp 100.000 saja untuk foot reflexology. Cukup terjangkau, bukan?