Saat ini, emas dianggap sebagai salah satu jenis investasi menguntungkan untuk pemula. Emas dianggap sebagai barang yang harganya cenderung naik dari waktu ke waktu. Kalaupun mengalami penurunan juga dianggap tidak terlalu signifikan. Bagi yang memiliki dana cukup namun belum ada rencana untuk menggunakannya dalam waktu dekat, mungkin bisa memilih investasi jangka panjang ini (emas) untuk memperoleh keuntungan maksimal. Berikut, cara melakukan investasi emas yang benar dan menguntungkan.
1. Emas Antam
Emas Antam merupakan emas batangan yang diproduksi oleh PT ANTAM (Persero) Tbk. Setiap batang emas yang diproduksi oleh ANTAM dilengkapi dengan sertifikat berisi dimensi, berat, kadar (kemurnian emas) dan nomor seri. Emas ANTAM bisa dibeli langsung di Unit Bisnis ANTAM dengan menyiapkan beberapa syarat termasuk kartu identitas. Anda juga dapat membelinya di distributor resmi ANTAM, salah satunya PT Pegadaian.
2. Brankas Logam Mulia
Untuk memudahkan masyarakat yang antusias dalam melakukan investasi emas ANTAM, Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia menawarkan layanan Brankas untuk investasi emas yang aman dan menguntungkan.
Brankas sendiri dikelola oleh PT ANTAM Tbk. dan fokus pada pembelian, penyimpanan, penjualan kembali dan pencetakan. Harga emas di Brankas memang lebih murah karena belum dikenai harga cetak. Selain itu, harga jual kembali yang ditawarkan lebih tinggi.
Caranya terbilang mudah, Anda bisa mendaftarkan diri di kantor Logam Mulia atau Butik Emas Logam Mulia di berbagai wilayah di Indonesia dengan membawa syarat, kartu identitas (KTP), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan Kartu Keluarga.
3. Emas Online
Terakhir, Anda bisa menjajal investasi emas secara daring melalui sejumlah e-commerce, seperti Tokopedia. Tokopedia Emas menggandeng PT Pegadaian untuk memfasilitasi pengguna dalam membeli, menabung dan menjual emas dengan modal terjangkau. Tidak perlu khawatir, meski dilakukan secara daring, emasnya tersedia dalam bentuk fisik.
Setiap emas yang dibeli melalui Tokopedia Emas akan dikonversi menjadi bentuk fisik. Selain diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Tokopedia juga menawarkan peluang harga jual kembali yang lebih tinggi. Cara membeli emas lewat Tokopedia pun terbilang cepat dan mudah.
Cukup membuka aplikasi Tokopedia, masukkan akun, klik fitur “Emas” dan “Beli Emas. Selanjutnya, tulis jumlah nominal (rupiah) emas yang ingin Anda investasikan, secara otomatis akan muncul nilai emas (gram) sesuai dengan nominal tersebut.