ID | EN

5 Produk Skincare Korea Cocok untuk Wajah Kering

5 produk skincare Korea untuk semua jenis kulit terutama kulit kering yang wajib ada di dalam makeup pouch, cleansing oil, essence, serum, moisturizer dan sunscreen.

Beberapa tahun belakangan ini, Indonesia menjadi salah satu negara yang dibuat heboh dengan hadirnya budaya populer Korea. Tak sedikit masyarakat Indonesia saat ini yang sangat tertarik dengan budaya Korea lewat berbagai hal, mulai dari film, drama, reality show, fashion, musik dan tak terkecuali gaya hidup.

Produk-produk asal Korea pun mulai diminati. Di kalangan wanita, perawatan wajah a la Korea sangat populer. Kulit wanita Korea yang tak hanya putih, namun juga terlihat mulus dan bercahaya membuat banyak wanita yang penasaran seperti apa skincare routine yang dilakukan hingga membuat wajah mereka terlihat begitu mempesona.

Ternyata, untuk mendapatkan wajah yang terlihat sehat dan bercahaya, wanita Korea memiliki cara tersendiri untuk merawatnya. Di samping itu, mereka juga melakukan beberapa tahap perawatan wajah sehingga kulit wajah terlihat sehat, cerah dan bercahaya. Sebelum masuk ke dalam tahapan-tahapan yang dilakukan oleh wanita Korea, ada baiknya untuk mengenal jenis skincare yang cocok untuk kulit Anda.

Skincare yang ada saat ini sangat variatif sehingga kerap membuat Anda yang mungkin masih awam dengan skin care merasa kebingunan dalam memilih produk skincare itu sendiri. Skincare sendiri sebenarnya merupakan perawatan kulit wajah dengan menggunakan produk-peroduk tertentu yang disesuaikan dengan jenis kulit. Untuk mendapatkan hasil maksimal, skincare wajib dilakukan secara rutin.

Semahal apapun harga produk skincare yang Anda beli, atau seberapa banyakpun produk skincare yang Anda gunakan, jika tidak rutin maka hasilnya tidak akan maksimal. Pemakaian dalam jangka panjang tersebut kemudian menjadi penentu saat memilih produk. Tentunya harus yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit. Pemilihan produk skincare tidak boleh asal atau disamakan dengan orang lain, sebab jenis dan kebutuhan masing-masing orang berbeda.

Ada sebagian orang yang memiliki wajah normal, ada pula yang cenderung kering mengingat iklim di Indonesia yang senantiasa berubah-ubah setiap periode tertentu dan ada juga yang memiliki kulit berminyak, kombinasi maupun sensitif. Sangat penting untuk mengetahui terlebih dahulu jenis kulit Anda sebelum memutuskan untuk membeli produk skincare. Lantas, bagaimana cara mengetahui jenis kulit yang Anda miliki?

Saat bangun tidur, ambil satu lembar tisu dan usap pada wajah. Jika Anda memiliki kulit normal, tidak akan ada bekas minyak pada tisu tersebut. Jika kulit Anda cenderung kering, minyak pun tidak akan muncul, namun pada wajah terasa kering dengan ciri-ciri warna kulit wajah berwarna pucat, tidak segar. Jika Anda memiliki kulit berminyak, pada tisu tentu akan terlihat minyak di beberapa area, terutama hidung dan dahi. Jika Anda memiliki kulit kombinasi, biasanya akan ditandai dengan minyak di beberapa area, hidung dan dahi namun area lain kering. Terakhir, jika Anda termasuk orang yang memiliki kulit sensitif, ditandai dengan warna kemerahan dan mudah merasa gatal.

Berdasarkan jenis kulit, pemilihan produk skincare tidak lagi bisa asal-asalan dan jika dilihat dari letak geografis dan iklim Indonesia, terutama Jakarta, kebanyakan masyarakatnya memiliki kulit cenderung kering. Bagi Anda yang ingin mulai merawat kulit wajah, tidak ada salahnya untuk mengintip produk skincare yang cocok untuk kulit kering di bawah ini.

1. Cleansing Oil

photo source: amazon.com

Membersihkan wajah dengan cleansing milk mungkin sudah menjadi kebiasaan hampir setiap wanita. Ternyata, produk pembersih wajah bukan hanya cleansing milk saja, terdapat beberapa banyak jenis pembersih wajah yang saat ini mulai dilirik banyak wanita, seperti micellar water dan cleansing oil.

Nama cleansing oil mungkin tidak familier di telinga Anda. Dilansir dari Huffingtonpost, cleansing oil yang cukup populer di kalangan wanita Korea ini merupakan cairan pembersih wajah yang memanfaatkan kandungan minyak baik untuk mengangkat sekaligus menghilangkan tumpukan minyak jahat dalam lapisan kulit wajah. Selain bermanfaat bagi si kulit kering, kulit berminyakpun dapat menggunakan cleansing oil untuk membersihkan wajahnya.

Cleansing oil diketahui mengandung zat anti-oksidan, bahan anti-aging yang terdapat dalam zaitun, ekstrak teh hijau, biji anggur, kacang badam hingga biji bunga matahari, dan biji apel sebagai bahan utama cleansing oil yang berkhasiat untuk memperbaiki lapisan luar dan dalam kulit wajah. Kulit wajah kering, kusam, jerawat hingga tanda-tanda penuaan dapat dihilangkan dengan produk satu ini.

Cara menggunakan cleansing oil pun terbilang mudah, sebelum menggunakan cleansing oil pastikan kulit wajah dalam keadaan kering. Cukup dengan 2 pump cleansing oil, Anda bisa membersihkan seluruh makeup yang menempel di wajah. Agar lebih efektif, oleskan cleansing oil secara merata ke seluruh wajah dan leher dan lakukan pijatan secara perlahan. Terakhir, bilas dengan air secara bertahap, basahi tangan lalu pijat wajah, bilas beberapa kali hingga wajah tidak terasa lengket.

Beberapa merek cleansing oil, seperti The Face Shop Pore Clean Cleasing Oil, The Saem Natural Condition Pore Deep Cleansing Oil, Innisfree Apple Seed Cleansing Oil, Nature Republic Forest Garden Chamomile Cleansing Oil, Skinfood Black Sugar Cleansing Oil dan Etude House Real Art Cleansing Oil terbukti efektif mengangkat kotoran dan makeup.

2. Essence

photo source: klairscosmetics.com

Produk kedua yang tak boleh ketinggalan untuk Anda coba adalah essence. Essence biasanya berupa cairan, namun ada beberapa merek essence yang ditawarkan dalam bentuk gel. Teksturnya cenderung cair dan tidak terlalu pekat. Essence mengandung konsentrat untuk menangani masalah kulit wajah tertentu, seperti mengurangi tanda-tanda penuaan, meratakan warna kulit, mencerahkan dan menghaluskan kulit wajah. Kelebihan lain yang dimiliki oleh essence adalah dapat digunakan oleh semua jenis kulit, mulai dari kering, kombinasi, minyak hingga sensitif. Teksturnya yang cair memudahkan essence lebih cepat meresap ke dalam kulit. Kebanyakan essence mengandung asam organik yang berfungsi untuk memperbaharui sel kulit wajah agar terlihat lebih cerah dan segar.

Essence biasanya digunakan setelah membersihkan wajah dengan cleansing milk atau oil dan sebelum serum. Cara menggunakannya sangat mudah. Pertama, basahi kapas dengan essence. Kedua, usapkan lembut pada wajah dan leher secara merata selama 1 menit. Terakhir, Anda dapat menggunakan kapas yang sama untuk menepuk perlahan wajah dan leher hingga essence meresap sempurna ke dalam lapisan kulit wajah dan leher.

Anda juga dapat mengoleskannya langsung ke wajah tanpa menggunakan kapas dengan cara meletakkan sedikit essence pada tangan bersih dan kering, kemudian tepuk-tepuk secara lembut dan merata pada wajah dan leher. Tepukan tersebut dipercaya mampu memberikan tekanan agar essence dapat lebih cepat menyerap ke dalam lapisan kulit wajah dan leher.

Essence yang ditawarkan oleh Dear Klairs cocok untuk kulit kering, kandungan vitamin C di dalamnya juga dapat membantu mencerahkan warna kulit. Anda juga dapat mencoba Huxfley Oil Essence yang mengandung vitamin E untuk anti-aging atau essence dari CosRX, CosRX Snail 98 Mucin Power Essence untuk menjadikan kulit wajah lebih glowing.

3. Serum

 

photo source: innisfreeworld.com

Serum bukanlah nama asing yang Anda dengar dalam dunia perawatan kulit. Serum merupakan produk perawatan wajah yang mengandung lebih banyak konsentrat dibanding essence. Konsetrat yang terkandung di dalamnya berguna untuk menutrisi kulit. Bahan aktif seperti antioksidan dan vitamin berfungsi untuk memperbaiki lapisan kulit akibat paparan sinar UV, hormon, penggunaan makeup berlebih hingga polusi.

Tekstur serum yang sangat ringan membuatnya mudah diserap oleh kulit. Dengan begitu, serum bekerja lebih cepat dari produk perawatan wajah lain. Tidak hanya menutrisi wajah dari dalam saja, serum juga dipercaya mampu mengurangi bintik (noda) hitam sekaligus mencerahkan warna kulit dengan cepat jika digunakan secara rutin.

Pilih serum dengan formula vitamin C lebih banyak. Cara menggunakannya, cukup satu atau dua tetes cairan serum yang Anda oles pada wajah dan leher, terutama area wajah yang bermasalah, seperti sekitar mata. Lakukan secara cutin, dua kali sehari, pagi dan malam. serum digunakan setelah membersihkan wajah dengan cleansing milk atau oil dan essence. Pasalnya, kulit yang lembap akan lebih mudah menyerap kandungan serum dibanding kulit kering. Untuk hasil yang lebih maksimal, tunggu 2 – 3 menit sebelum mengaplikasikan produk perawatan wajah lain.

Innisfree Green Tea Seed Serum tidak hanya cocok untuk kulit kering namun juga kulit wajah berminyak. Kandungan ekstrak daun teh hijau yang menjadi bahan utama berfungsi untuk melembapkan kulit. Antioksidan yang terkandung di dalamnya pun dapat membantu mengurangi penyerapan sinar UV. Dilengkapi dengan kandungan vitamin E, The Body Shop Vitamin C Skin Boost juga wajib ada di dalam makeup pouch Anda sebagai salah satu serum berkualitas yang bermanfaat untuk menjadikan kulit lebih kenyal dan cerah.

4. Moisturizer

photo source: innisfreeworld.com

Moisturizer atau pelembap sangat penting kehadirannya dalam serangkaian perawatan wajah yang Anda jalani. Produk skincare yang wajib ada dalam setiap tas makeup wanita Korea ini berguna untuk menjaga kelembapan kulit selama beraktivitas. Berada terlalu lama di dalam ruangan ber-AC atau cuaca panas kering seperti saat ini menjadi salah satu penyebab kulit kering.

Kebanyakan moisturizer memang menjadikan wajah mengkilap, seperti berminyak. Namun, pada dasarnya, moisturizer sangat mudah diserap oleh kulit wajah. Moisturizer juga dapat digunakan oleh wajah berminyak, lho. Meski kulit Anda berminyak atau kombinasi antara kering dan berminyak pada area-area tertentu, wajah tetap membutuhkan nutrisi yang salah satunya dapat Anda peroleh dari moisturizer. Beberapa jenis moisturizer bahkan dipercaya mampu menyamarkan garis halus tanda penuaan dan kerutan pada wajah.

Moisturizer terdiri dari beberapa jenis, ada yang berbahan dasar air, ada pula yang berbahan dasar minyak. Water based moisturizer memiliki tekstur yang lebih ringan dibanding dengan oil based. Itu sebabnya, water based moisturizer lebih mudah diserap dan cocok untuk kulit kering. Semantara itu, sesuai dengan namanya, oil based moisturizer mengandung lebih banyak minyak. Moisturizer yang mengandung minyak lebih banyak juga disebut lebih tahan lama dibanding dengan water based moisturizer. Anda juga dapat memilih moisturizer dengan label antiaging untuk melawan garis halus tanda penuaan sejak dini.

Eitsssss… menggunakan moisturizer tidak bisa sembarangan. Ada langkah-langkah yang harus Anda ikuti untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Pertama, pastikan Anda mengoles moisturizer secara merata, mulai dari tengah hingga pinggir wajah. Kedua, moistiurizer akan bekerja secara maksimal jika dioleskan saat keadaan wajah lembap. Terakhir, oleskan moisturizer sehabis mandi agar dapat terserap secara maksimal ke dalam pori-pori wajah.

Apa saja merek moisturizer yang disarankan untuk wajah kering? Ada duo watery cream dari merek Nature Republic’s, yakni Nature Republic’s Ginseng Royal Silk Watery Cream yang dilengkapi dengan kandungan anti-aging dan Nature Republic’s Aqua Max Combinaton Watery Cream yang memfokuskan kandungannya untuk mengatasi berbagai masalah pada kulit kering dan berminyak. Selain itu, ada pula Innisfree Orchid Enriched Cream dengan bahan alami dari Pulau Jeju.

5. Sunscreen

photo source: sephora.com

Salah satu produk perawatan wajah yang paling umum bagi wanita Korea adalah sunscreen atau tabir surya. Sunscreen merupakan cairan yang berfungsi untuk melindungi wajah dari paparan sinar UV. Cairan yang menyerap di permukaan kulit wajah akan menyerap sinar UV sebelum sinar tersebut berhasil mencapai lapisan dalam kulit. Dengan kata lain, sunscreen merupakan filter yang menyaring paparan sinar UV terhadap kulit wajah.

Kebanyakan produk sunscreen mengandung SPF (Sun Protector Factor) yang variatif. Semakin tinggi SPF-nya, maka perlindungan terhadap paparan sinar UV akan semakin baik. Sunscreen wajib digunakan oleh Anda yang melakukan banyak aktivitas di luar ruangan dalam waktu yang tidak sebentar.

Contohnya, jika sunscreen yang Anda pilih menunjukkan angka SPF 15, maka 15x10 menit+ 150 menit, 150 menit lamanya sunscreen yang Anda oleskan sebelum beraktivitas dan menggunakan makeup atau riasan menahan paparan sinar UV. Meski terkesan lama, SPF saja ternyata tidak cukup. SPF berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar UVB, sementara wajah juga perlu dilindungi dari paparan sinar UV A, itu sebabnya sangat disarankan untuk memilih sunscreen yang juga dilengkapi dengan tanda (kode) PA+, PA++ atau PA+++.

Meski mengandung SPF yang baik untuk menangkal paparan sinar UV, menurut Dr. Cathleen London dari Weill Cornell Medical College, meski kecil, bahan tertentu yang terkandung dalam sunscreen berpotensi menimbulkan iritasi kulit jika digunakan dalam jangka waktu yang panjang. Solusi terbaik memang memilih produk sunscreen yang terhindar dari beberapa bahan berbahaya, seperti Oxybenzone yang dapat menyebabkan eksim, Octinoxate yang dapat menyebabkan kerutan di wajah, Retinyl Palmitate yang dapat menyebabkan kanker, Homosalate yang dapat berubah jadi racun saat terserap kulit, Octocrylene yang juga dapat berubah menjadi racun dan Paraben dan turunannya, butyl-, propyl-, ethyl-, dan methyl- yang dapat menyebabkan alergi sekaligus mengacaukan hormon dalam tubuh.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari sunscreen, sangat disarankan untuk mengoleskan secara merata pada beberapa area wajah yang paling banyak terkena paparan sinar UV. Dahi, hidung, pipi dan dagu, empat area penting yang wajib Anda perhatikan saat mengolesi sunscreen. Oleskan secara merata, tipis namun berlapis sebelum menggunakan makeup. Tunggu sekitar 3 – 5 menit sebelum mengaplikasikan makeup agar sunscreen meresap sempurna.

Adapun rekomendasi sunscreen yang bisa melindungi kulit wajah dari sengatan matahari antara lain Etude House Sunprise Must Daily dengan SPF50 + PA+++, Innisfree Perfect UV Protection Cream Long Lasting, Neogen Day Light Protection Sunscreen dan Thank You Farmer Sun Project Water Sun Cream SPF50 + PA+++.

Scroll To Top