ID | EN

5 Ide Kado dan Hampers Natal Last Minute

Masih belum sempat membeli kado untuk Hari Natal? Yuk, intip 5 ide kado berikut ini!
 
Tak terasa Hari Natal sebentar lagi tiba. Ini adalah salah satu momen yang ditunggu-tunggu setiap tahunnya untuk dirayakan bersama keluarga dan kerabat. Biasanya Hari Natal diisi dengan beribadah, yang dilanjutkan dengan berkumpul bersama keluarga sambil menikmati santapan, dan tak lupa bertukar kado untuk menghangatkan suasana.
 
Bagi Anda yang belum sempat membeli kado Natal, berikut ini adalah 5 ide kado Natal last minute yang bisa menjadi inspirasi!
 
1. Scented Candle
 

Photo by Jessica Delp on Unsplash
 
Akhir-akhir ini, scented candle atau lilin aromaterapi disukai oleh banyak orang. Tak hanya dapat mengharumkan ruangan, scented candle juga dipercaya dapat membuat suasana hati menjadi lebih tenang, menambah konsentrasi, sekaligus menjadi dekorasi yang apik. Anda bisa menemukan scented candle dengan berbagai aroma,warna, hingga bentuk yang unik.
 
2. Cookies
 

Photo by Conor Brown on Unsplash
 
Melewati hari raya, tak akan lengkap tanpa ditemani camilan yang memanjakan lidah. Cookies adalah salah satu kado atau hampers yang tak pernah salah untuk menjadi pilihan. Anda bisa menyesuaikan cookies dengan selera sang penerima kado, dan jangan lupa untuk lengkapi dengan ucapan yang penuh makna.
 
3. Tumbler
 

Photo by Andrew Neel on Unsplash
 
Salah satu kado atau hampers Natal yang pasti bermanfaat adalah tumbler atau botol minum. Belum lagi, saat ini banyak orang menyukai minum kopi untuk menemani aktivitas sehari-hari. Jika Anda memberikan kado berupa tumbler, pastinya akan menjadi kado yang sangat terpakai bukan?
 
4. Set Piring Cantik
 
 
Bagi Anda yang ingin memberikan kado yang lebih spesial, set piring cantik bisa menjadi pilihan. Anda bisa menemukan banyak pilihan set piring di toko maupun membeli secara online. Tinggal sesuaikan saja mana bentuk dan warna yang paling cocok untuk sang penerima kado.
 
5. Dekorasi Rumah
 

Photo by Spacejoy on Unsplash  
 
Ide kado lainnya yang tak pernah salah adalah pernak-pernik dekorasi rumah. Mulai dari jam dinding, pajangan, lukisan, hingga ornamen dinding lainnya bisa semakin melengkapi suasana hangat di rumah. Dekorasi rumah ini bisa Anda personalisasi sesuai selera dan karakter sang penerima kado.
 
Yuk, tentukan kado pilihanmu untuk melengkapi hari raya yang sudah semakin dekat ini!
Scroll To Top