Ingin menambah pemasukan sambil tetap bekerja kantoran, ataupun mencari pemasukan setelah pensiun? Anda bisa mencoba 5 jenis bisnis berikut ini yang bisa dimulai dengan modal minim atau bahkan tanpa modal, lho. Yuk, baca lebih lanjut!
1. Menjual Sarapan atau Snack
Untuk bisnis yang satu ini bisa disesuaikan dengan jam kantor Anda. Kalau Anda masuk kantor siang atau sore hari, Anda bisa menjual sarapan terlebih dahulu di pagi hari. Caranya pun simpel, Anda bisa memanfaatkan tempat di depan rumah atau menjualnya secara online dengan mengandalkan ojek online untuk pengantaran ke konsumen Anda.
Nah, untuk Anda yang masuk kantor pagi hari, Anda bisa membuka warung kopi atau makanan ringan untuk malam hari. Akan lebih menguntungkan jika Anda membukanya di area kos atau kawasan industri dimana pekerjanya bisa kongkow untuk ngopi sepulang kerja, nih.
2. Toko Online
Transaksi online kini sudah bukan hal yang asing lagi. Anda bisa menjual apapun mulai dari pakaian, barang elektronik, mainan, ataupun barang digital seperti lagu, software, dan e-book.
Anda juga bisa menjual barang orang lain dengan sistem dropship agar Anda tak perlu menyediakan stok barang yang akan dijual. Bisa dibilang, bisnis dropship toko online ini nyaris tanpa modal, lho. Tinggal pilih media sosial atau situs apa yang akan Anda pakai untuk berjualan dan jangan lupa memakai hashtag untuk memudahkan calon konsumen menemukan toko Anda, ya.
Photo source: http://www.pixabay.com
3. Menulis
Yup, bagi Anda yang hobi blogging, Anda bisa menghasilkan uang dari hobi Anda ini, lho. Dimulai dari passion Anda terhadap hal tertentu misalnya makanan, traveling, musik, dan lain-lain, Anda bisa menghasilkan konten blog yang berkualitas yang kemudian mendatangkan traffic yang tinggi untuk blog Anda. Kalau traffic blog Anda bagus, blog Anda pun bisa di-monetize untuk menghasilkan uang. Belum lagi orang akan tertarik untuk pasang iklan di blog Anda. Hmmm…
4. Penerjemah
Kemampuan berbahasa asing Anda bagus? Sekarang sudah banyak situs pencarian tenaga freelance untuk posisi penerjemah online, lho. Anda tinggal cari saja di ‘Mbah’ Google, sesuai dengan bahasa asing apa yang Anda kuasai.
Mulai dari klien lokal sampai internasional pun ada. Biasanya situs tersebut juga memunculkan testimoni dari klien tentang freelancer yang telah bekerjasama dan begitu pula sebaliknya.
Jadi Anda bisa memilih dengan cermat mana klien yang terpercaya dan saat Anda sudah jago pun, Anda bisa dipercaya oleh lebih banyak klien, nih. It’s all about skill, honesty, and more jobs will arrive! Dan tentunya, Anda perlu memiliki koneksi internet yang stabil.
5. Menjual Foto Online
Jika Anda jago fotografi, jangan biarkan hasil foto Anda hanya tersimpan rapi di dalam folder. Anda bisa menjualnya melalui situs jual beli foto digital, contoh yang sudah populer seperti http://shutterstock.com, http://fotolia.com, dan http://istockphoto.com.
Dengan menjualnya di situs tersebut, Anda bisa mendapatkan komisi sekitar 15-30%, lho. Transaksi yang dilakukan biasanya menggunakan PayPal, jadi pastikan Anda memiliki kartu kredit untuk berkecimpung di bisnis ini, ya. Selamat mencoba!