ID | EN

5 Hal yang Harus Anda Perhatikan Sebelum Nego Gaji

Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum negosiasi gaji.

Rasanya menyedihkan jika kerja keras Anda selama bekerja tak sebanding dengan gaji yang Anda dapatkan. Namun, jangan serta merta menyalahkan perusahaan tempat Anda bekerja. Bisa jadi itu karena Anda kurang agresif saat negosiasi gaji sebelum diterima bekerja.

Dikutip dari Swara Tunaiku, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum negosiasi gaji. Selengkapnya bisa Anda baca di bawah ini.

1. Tunjukkan Rasa Percaya Diri
Bisa dibilang percaya diri adalah hal paling penting yang harus Anda miliki saat sedang nego gaji. Dengan percaya diri, Anda tak merasa malu mengatakan berapa gaji yang diinginkan. Tak jarang, pelamar diterima bekerja karena memiliki rasa percaya diri.

2. Kaya Pengalaman Kerja
Anda patut berbangga jika memiliki pengalaman kerja yang sudah tidak perlu diragukan lagi. Apalagi jika Anda sudah pernah perasakan manis dan pahitnya dunia kerja, karena hal itu semakin membuat Anda menjadi pekerja yang profesional. Jadi, jangan sungkan jika Anda memiliki ekspektasi gaji yang tinggi, karena lamanya pengalaman kerja yang Anda miliki.

3. Riset Standar Gaji
Sebelum mematok angka bombastis, ada baiknya Anda melakukan riset terlebih dahulu standar gaji untuk posisi yang Anda lamar atau pengalaman kerja yang Anda miliki. Jika nominal yang Anda sebutkan terlalu tinggi dari yang seharusnya, bukan tak mungkin perekrut yang tadinya tertarik merekrut Anda, justru berubah pikiran dan tidak jadi menerima Anda bekerja. 

Sebagai patokan, mintalah gaji sekitar 10-20% lebih tinggi dari gaji Anda di perusahaan sebelumnya. Namun, alangkah baiknya jika Anda riset standar gaji terlebih dulu agar Anda mempunyai bayangan berapa gaji yang Anda harapkan.

4. Pancing Perekrut Mengatakan Nominal Gaji Lebih Dulu
Memasang gaji sesuai harapan memang dianjurkan, namun, usahakanlah sang perekrut yang mengatakan nominal gaji terlebih dahulu. Caranya dengan memancing si perekrut agar mau mengatakan nominal yang rencananya akan mereka berikan untuk Anda.

5. Usahakan Juga Minta Kompensasi
Setelah negosiasi yang cukup alot, ternyata si perekrut tetap bersikeras dengan standar gaji mereka yang tidak sesuai dengan keinginan. Lalu, apa yang harus Anda lakukan? Cobalah untuk meminta kompensasi lain yang juga menguntungkan, seperti tunjangan transportasi, kesehatan, atau tunjangan lainnya. Namun, dalam hal ini Anda juga tak perlu memaksakan diri, karena masih banyak perusahaan lain yang mungkin bersedia menerima Anda bekerja dengan gaji yang Anda harapkan.

Jadi, sudah siap untuk nego gaji dengan perusahaan incaran Anda?

Scroll To Top