ID | EN

7 Restoran yang Wajib Anda Coba untuk Sarapan Sebelum ke Kantor (Part 2)

Rekomendasi selanjutnya untuk mengisi perut sebelum ke kantor

Baca part 1 di sini

Masih butuh rekomendasi tempat untuk sarapan sebelum sampai ke kantor? Tenang, Anda bisa baca 7 tempat selanjutnya di bawah ini. Check it out!

 

1. Djournal Coffee
Bagi Anda yang bekerja di kawasan Sudirman, Thamrin, dan sekitarnya, Anda bisa mampir dulu ke Djournal Coffee yang ada di Grand Indonesia. Tak perlu repot-repot mengelilingi mall-nya, Djournal Coffee dapat dengan mudah diakses dari pintu lobi Pandawa. Di sini, Anda bisa menikmati berbagai kopi berkualitas mulai dari espresso, piccolo latte, long black, cappuccino, macchiato, flavored latte, cold drip, hingga kopi yang diracik secara manual. Isi perut Anda dengan menu sarapan seperti Djournal’s Big Breakfast, Ham & Cheese Croissant with Egg, Cheese & Mushroom Omelette, atau aneka pastry.


Photo source: Facebook (DJOURNAL COFFEE) 

Alamat: Grand Indonesia Shopping Town West Mall, Ground Floor, Jl. M.H. Thamrin No. 1, Jakarta Pusat
No. Telp: +622123581835
Jam Operasional: 08.00 – 00.00 WIB
Website: https://www.ismaya.com/djournal
Facebook: DJOURNAL COFFEE
Instagram: @djournalcoffee

 

2. Monolog
Di kawasan Senayan, Anda bisa mampir dulu ke Monolog yang berlokasi di Plaza Senayan. Tempatnya yang nyaman membuat Monolog terlihat jarang sepi. Tak hanya itu, menu yang dihidangkan pun pasti akan membuat Anda ingin kembali lagi ke sini. Sebut saja breakfast set-nya seperti Monolog Sunrise yang terdiri dari sosis sapi bockwurst, beef ham, kentang dan jamur goreng, yang dihidangkan bersama roti panggang whole wheat. Ada juga Omelette Breakfast, Breakfast Taco, French Toast with Fruit Parfait, dan masih banyak lainnya. Pilihan kopi panas dan dingin, teh, olahan jus segar, minuman cokelat, hingga susu bisa menjadi pendamping sarapan Anda.


Photo source: Instahram (@monologcoffee)

Alamat: Plaza Senayan Lantai Dasar, Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Pusat
No. Telp: +62215725144
Jam Operasional: Minggu – Kamis: 07.00 – 22.00 WIB, Jumat – Sabtu: 07.00 – 23.00 WIB
Instagram: @monologcoffee

 

3. Crematology Coffee Roasters
Di tempat yang berlokasi di kawasan Senopati ini, Anda bisa menikmati berbagai macam menu sarapan sebelum memulai aktivitas. Mampir ke sini, Anda tidak boleh melewatkan Smoothie Bowl yang menyegarkan, pastry, waffle, French toast, dan menu sarapan lainnya. Untuk minumnya, Crematology menyediakan pilihan kopi, teh, jus segar, frappe, dan juga minuman cokelat. Pilihan tempat duduk sofa juga akan menambah kenyamanan Anda sambil menikmati sarapan di sini.

 
Photo source: Facebook (Crematology Coffee Roasters)

Alamat: Jalan Suryo No. 25, Senopati, Jakarta Selatan
No. Telp: +622172780012
Jam Operasional: Senin – Jumat: 07.30 – 00.00 WIB, Sabtu – Minggu: 09.00 – 00.00 WIB
Facebook: Crematology Coffee Roasters
Instagram: @crematology

 

4. Anomali Coffee
Masih di kawasan yang sama, ada juga pilihan tempat lain untuk sarapan, nih: Anomali Coffee. Di salah satu cabangnya di kawasan Senopati, Anda memiliki pilihan menu sarapan seperti Power Breakfast, Bacon & Eggs, Classic Benedict, atau Healthy Breakfast. Ada juga yang lainnya seperti sandwich, dan quesadilla. Memiliki nama belakang “Coffee” tentu menu kopi Anomali tak boleh Anda lewatkan. Pilih saja di antara Espresso, Macchiato, Americano, Piccolo, Cappuccino, Latte, hingga Café Aulait. Ada juga Single Origin Coffee yang menggunakan biji kopi asal Indonesia seperti dari Aceh, Jawa, Bali, Toraja, Flores, hingga Papua.

 
Photo source: Facebook (Anomali Coffee) 

Alamat: Jl. Senopati No. 9, Senopati, Jakarta Selatan
No. Telp: +622152920102
Senin – Kamis: 07.00 – 23.00 WIB, Jumat – Minggu: 07.00 – 00.00 WIB
Website: http://store.anomalicoffee.com/
Facebook: Anomali Coffee
Twitter: @anomalicoffee
Instagram: @anomalicoffee

 

5. Café Batavia
Resto yang sudah ikonik karena bangunannya yang bersejarah ini juga melayani Anda yang ingin sarapan, lho. Berlokasi di kawasan Kota Tua, Café Batavia sudah buka dari jam 8 pagi dan akan melayani Anda dengan hidangan berkualitasnya. Datang ke sini, Anda bisa menikmati hidangan internasional mulai dari Western hingga Asian. Beberapa menu yang bisa Anda pesan untuk sarapan adalah bubur, sup, sandwich, crostini, omellete, hingga aneka dim sum. Tak lupa minuman seperti kopi, teh, hingga minuman tradisional khas Indonesia seperti bir pletok, bandrek, bajigur, dan temulawak juga bisa Anda nikmati di sini.


Photo source: http://www.cafebatavia.com 

Alamat: Taman Fatahillah, Jl. Pintu Besar Utara No. 14, Kawasan Kota Tua, Jakarta Pusat
No. Telp: +62216915531
Jam Operasional: Minggu – Kamis: 08.00 – 00.00 WIB, Jumat – Sabtu: 08.00 – 01.00 WIB
Website: http://www.cafebatavia.com/
E-mail: cafe.batavia.jakarta@gmail.com
Instagram: @cafe_batavia

 

6. Dim Sum Inc.
Bila Anda bekerja di kawasan Kuningan, ada satu tempat yang bisa Anda hampiri sebelum memulai aktivitas: Dim Sum Inc. Tempat ini tak hanya sudah buka dari pagi, namun Dim Sum Inc. buka selama 24 jam setiap harinya. Yup, sesuai namanya, tempat ini menyajikan berbagai macam menu dim sum mulai dari Mayo Prawn Dumpling, Fried Guo Tie, Shredded Prawn Cakwe, Hong Kong Chicken Taco, hingga Crispy Prawn Ball. Unik-unik, ya? Ada juga menu lainnya seperti bubur yang tak kalah unik, ada Chicken Porridge, Seafood Porridge, hingga Salmon Porridge. Hmm…!


Photo source: Twitter (@dimsum_inc) 

Alamat: Plaza Festival, Lantai Lower Ground, Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan
No. Telp: +62215263178
Jam Operasional: 24 jam
Website: http://www.dimsum-inc.com/
Twitter: @dimsum_inc

 

7. Woodpecker Coffee 
Masih di Jakarta Selatan, tepatnya di kawasan Panglima Polim, ada Woodpecker Coffee. Dikenal dengan tempatnya yang tidak terlalu besar namun dapat memberikan kenyamanan, tak heran Woodpecker Coffee menjadi salah satu coffee shop favorit kebanyakan orang. Menu seperti sandwich, sandwich wrap, waffle, pastry, hingga Fruit Loops dan muesli bisa menjadi pengisi perut Anda di pagi hari. Jangan lupa untuk memesan di antara pilihan kopi yang ada atau hot chocolate, susu, serta cold pressed juice yang bisa membuat pagi hari Anda menyegarkan.

 
Photo source: Instagram (@woodpeckerjkt)

Alamat: Jl. Panglima Polim V No. 23, Panglima Polim, Jakarta Selatan
No. Telp: +622129305356
Jam Operasional: 07.00 – 21.00 WIB
Website: http://www.woodpeckercoffee.com/
E-mail: woodpecker.coffee@gmail.com
Instagram: @woodpeckerjkt

Scroll To Top