ID | EN

Pangsit Enak di Cengkareng yang sedang Viral di Media Sosial

Enak, murah, dan mengenyangkan.
Sumber foto: Pangsit Legino
 
Sejak awal juli, Pangsit Le Gino viral di media sosial. Tentu bukan tanpa sebab, jajanan yang berlokasi di dalam gang ini ramai dicari masyarakat. Pangsit Le Gino buka mulai pukul 5 sore hingga 12 malam. Meski demikian, jangan harap Anda bisa langsung menikmati pangsit lezat begitu tiba di lokasi. Anda masih harus mengantre cukup lama untuk bisa mendapatkan pangsit yang diinginkan.
 
Untuk membuat pangsit goreng, Sugino atau yang lebih akrab disapa Le Gino merebusnya terlebih dahulu untuk mendapatkan tekstur kenyal yang diinginkan. Baru kemudian meraciknya dengan telur, ayam, bakso, tauge, sawi hijau dan bumbu, Di dalam pangsitnya juga diberi isian suwiran ayam yang cukup banyak.
 
Dalam satu hari Le Gino membuat maksimal 250 porsi. Bahkan, untuk pesanan bulan Juli sudah penuh dan baru bisa dipesan di bulan Agustus mendatang, seperti yang tertera di akun Instagram Pangsit Legino.
 
Selain pangsit goreng yang menjadi primadona, Le Gino juga menyajikan menu lainnya yang tak kalah lezat, yakni kwetiau, bihun, mi tek-tek dan Fu Yung Hai. Harganya pun cukup terjangkau, berkisar antara Rp12.000 – Rp20.000.
 
Pangsit Le Gino sendiri sudah buka sejak tahun 1993. Awalnya, Le Gino membuka tempat makan di rumahnya. Baru delapan tahun terakhir ia menempati tempat makan dengan area lebih besar, tepatnya di perkampungan dekat rumahnya, di Jalan KP Utan Bahagia RT 02/RW 04, Cengkareng Timur, Jakarta Barat.
 
Bagi yang penasaran ingin mencicipi pangsit viral ini, bisa mengikuti antrean (pre-order) dengan menghubungi nomor yang tertera.
Scroll To Top