ID | EN

Salah Satu Hotel Bintang 5 Terbaik di Jakarta

Raffles, salah satu hotel bintang 5 terbaik dan termegah di Jakarta Selatan.
Photo source: Raffles Hotel Jakarta (Instagram)
 
Hotel yang resmi beroperasi sejak Maret 2015 ini masuk ke dalam jajaran hotel bintang lima mewah di Jakarta. Raffles Jakarta yang berlokasi di Lotte Shopping Avenue, Ciputra World 1 ini memiliki total 173 kamar yang terdiri dari 129 kamar dengan luas 60 m2 dan 44 suite dengan luas mencapai 390 m2.
 

Photo source: Raffles Hotel Jakarta (Instagram)
 
 
Sentuhan klasik bisa dilihat di seluruh penjuru hotel, termasuk lobi, ballroom, ruang rapat dan kamar-kamar tamu. Seolah ingin memanjakan seluruh indra, jendela dibuat sebesar mungkin, dari lantai hingga ke langit-langit dengan pemandangan pusat kota Jakarta yang terlihat megah terutama di malam hari. Di dalam kamarnya juga terdapat tempat tidur dengan 100% katun linen dan permukaan bulu untuk menjamin kenyamanan Anda selama beristirahat.
 

Photo source: Raffles Hotel Jakarta (Instagram)
 
 
Salah satu pelayanan unggulan dari Raffles Jakarta adalah 24-hour butler service yang meliputi check-in dan check-out, packing dan unpacking serta art concierge, tur pribadi untuk menikmati karya seni yang tersebar di seluruh penjuru hotel.
 

Photo source: Raffles Hotel Jakarta (Instagram)
 
 
Untuk memudahkan para pebisnis, hotel bintang 5 di Mega Kuningan ini menyediakan empat ruang rapat, yakni Singapura, Paris, Dubai dan The Boardroom dengan kapasitas 15 sampai 80 tamu. Ada pula Diam Ballroom yang memiliki luas 2.500 m2 dengan kapasitas mencapai 3.500 tamu.
 

Photo source: Raffles Hotel Jakarta (Instagram)
 
 
Di samping fasilitas bisnis yang wah, Raffles juga menawarkan fasilitas memanjakan untuk leisure traveler, seperti pusat kebugaran yang dilengkapi dengan kolam renang sepanjang 24 meter, Jacuzzi, submerged lounge, spa hingga empat pilihan bersantap, yakni Arts Café by Raffles, Raffles Patisserie, Navina Pool Bar dan The Writers Bar. Jika penasaran dengan layanan dan fasilitas yang disediakan oleh hotel bintang lima yang mewah dan megah ini, Anda wajib merogoh kocek mulai dari Rp3.000.000 – Rp4.000.000 per malam.
 

Photo source: Raffles Hotel Jakarta (Instagram)
Scroll To Top