Menikmati Jakarta tidak melulu soal berkendara ke berbagai mal atau pusat hiburan. Hanya dengan berjalan kaki ke situs-situs populer saja sudah dapat memberikan Anda gambaran seberapa indahnya sebenarnya kota Jakarta ini. Alasan tersebut mungkin yang mendasari terbentuknya komunitas on Foot, sebuah komunitas traveling keliling Jakarta dengan berjalan kaki.
Dibentuk oleh tiga wanita asli Indonesia, Novi Kresna, Hanny Kusumawati, dan Windy Ariestanty komunitas ini lalu mendapat perhatian banyak orang.Visi misi utama komunitas ini pun adalah untuk memperkenalkan wisata Jakarta pada masyarakat dengan menelisiknya lebih detail sambil berjalan kaki.
Selain itu, para anggota yang kerap kali disebut Onfooter juga dapat bertukar pikiran, mengenal lebih banyak orang serta mengenal Jakarta dengan lebih baik. Betapa tidak, sebelum berangkat berjalan kaki ke tempat-tempat tertetu biasanya sang pemandu akan mengumpulkan informasi akurat yang berasal dari warga lokal setempat terlebih dahulu.
Cara bergabung komunitas ini terasa cukup mudah. Anda hanya perlu mengontak akun Twitter @Jktonfoot untuk sekaligus mendapat informasi terbaru mengenai perjalanan yang akan dilakukan. Bergabung dengan komunitas on Foot tidak hanya akan membuat Anda lebih mencintai ibu kota namun juga menyehatkan raga!