ID | EN

Akhir Pekan ini Mampir ke Taman Wijaya Kusuma Yuk!

Taman Wijaya Kusuma dilengkapi sejumlah fasilitas menarik yang bisa dinikmati warga.

Untuk Anda yang tinggal di kawasan Duri Kosambi, Jakarta Barat, mungkin sudah tak asing dengan taman satu ini, Taman Wijaya Kusuma yang berlokasi di Jalan Wijaya Kusuma. Di taman seluas 1,6 hektar ini terdapat stan daur ulang yang terbuat dari kontainer, yang digunakan Sudin Kehutanan Jakarta Barat dalam acara Flona Synergreen tahun lalu. Stan ini rencananya akan dijadikan sebagai perpustakaan mini. Di bagian luar stan tersebut dihiasi tanaman gantung dan papan bertuliskan I Love Jakbar.

Selain stan daur ulang, di Taman Wijaya Kusuma juga terdapat sejumlah fasilitas menarik lainnya yang bisa dinikmati warga. Di antaranya, lapangan voli dan lapangan basket. Ada juga area bermain anak dengan beberapa wahana permainan, jogging track dan kolam untuk memancing. Para pemancing mengaku, di sini mereka bisa mendapatkan ikan gabus atau ikan betok. Taman di Jakarta Barat ini juga dilengkapi bangku taman dan toilet.


Photo Credit: Instagram @temantaman.jkt

Saat akhir pekan, taman ini banyak dikunjungi keluarga untuk sekadar duduk-duduk santai atau berfoto-foto. Namun tak sedikit juga yang datang untuk berolahraga.

Top Photo Credit: Instagram @temantaman.jkt

Scroll To Top