Jakarta merupakan Kota Metropolitan yang menyuguhkan berbagai macam tempat wisata menarik untuk dikunjungi. Tak sedikit wisatawan lokal maupun internasional yang datang mengunjungi Jakarta untuk menikmati suasana kota dan juga tempat wisatanya. Ingin tahu tempat wisata apa saja yang menarik dan wajib dikunjungi di Ibu Kota Indonesia ini? Simak!
1. Kawasan Kota Tua
Kawasan ini banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun internasional. Pasalnya Kota Tua merupakan pusat kota Jakarta pada zaman pemerintahan Belanda. Seiring dengan perkembangan zaman, sekarang tempat ini masih banyak memiliki bangunan kuno dan bersejarah peninggalan Belanda.
Tempat ini dilindungi oleh Pemprov DKI Jakarta sebagai tempat peninggalan bersejarah. Di sini kawasan ini terdapat Museum Fatahillah, Museum Wayang, Kafe Baatvia, Toko Merah, Museum Bank Mandiri, Stasiun Kota, dan masih banyak lagi. Jika menyukai hal-hal yang berbau sejarah, Anda pasti menyukai tempat ini.
2. Monas
Monumen Nasional merupakan kepanjangan dari Monas. Tugu yang memiliki ketinggian 132 meter ini merupakan simbol perjuangan bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan. Letaknya berada tepat di depan Istana Merdeka dan bersebelahan dengan Stasiun Gambir. Monas sering kali dijadikan ikon Kota Jakarta. Di sini Anda bisa masuk dan melihat berbagai hal yang berhubungan dengan sejarah. Dan Anda juga bisa melihat pemandangan 360 derajat Kota Jakarta dari lantai paling atas menara ini. Mengagumkan!
3. Taman Mini Indonesia Indah
Jika Anda ingin mengunjungi Indonesia dalam satu tempat, di sinilah tempatnya. Taman Mini Indonesia merupakan rangkuman kebudayaan Indonesia dari Sabang sampai Merauke, yang mencakup berbagai aspek kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia. Anda bisa mengenal adat istiadat dan kebudayaan di setiap propinsi yang ada di Indonesia. Di TMII juga terdapat 15 museum yang menarik untuk dikunjungi. Jangan lewatkan untuk mengunjungi Teater IMAX Keong Emas dan Teater Tanah Airku saat mengunjungi TMII.
Sumber foto: https://upload.wikimedia.org
4. Kebun Binatang Ragunan
Tahukah Anda kalau kebun binatang ini merupakan kebun binatang pertama di Indonesia? Ya, dulu kebun binatang ini berada di daerah Cikini bernama Planten En Dierentuin, yang artinya Tanaman dan Kebun Binatang. Waktu itu tempat ini dikelola oleh Perhimpuanan Penyayang Flora dan Fauna Batavia, dulu bernama Culturule Vereniging Planten en Dierentuin at Batavia.
Didirikan pada tahun 1864 yang merupakan pemberian dari Raden Saleh. Nah, baru pada tahun 1960-an, kebun binatang ini dipindahkan ke daerah Ragunan oleh pemerintah. Hingga saat ini, Kebun Binatang Ragunan merupakan salah satu objek wisata favorit wisatawan saat berkunjung ke Jakarta.
Sumber foto: https://upload.wikimedia.org
5. Dunia Fantasi (Dufan)
Tempat yang berada di daerah Ancol ini, merupakan tempat yang tidak pernah sepi pengunjung. Dufan merupakan taman rekreasi yang memiliki berbagai macam wahana seru untuk dinaiki seperti Halilintar, Kora-Kora, Tornado, Niagara, dan masih banyak lagi wahana seru yang harus dicoba apabila Anda berkunjung ke sini. Mulai dari anak-anak, kalangan muda, dan keluarga menjadi pengunjung taman rekreasi ini.
6. Museum Fatahillah
Buat Anda pencinta sejarah, jangan lewatkan untuk mengunjungi Museum Fatahillah atau Museum Jakarta. Bangunan ini dulunya merupakan tempat tinggal Gubernur Jendral Belanda dan juga berfungsi sebagai Balai Kota pada saat Pemerintahan Belanda. Gedung yang didirikan pada tahun 1710, memiliki berbagai macam koleksi prasasti dan peninggalan zaman dulu. Pada bagian bawahnya terdapat penjara bawah tanah. Di sinilah salah satu pahlawan Indonesia asal Aceh, Cut Nyak Dien pernah ditawan.
Sumber foto: https-//upload.wikimedia.org
7. Ocean Eco Park
Ingin melakukan aktivitas outdoor yang menyenangkan namun tetap ramah lingkungan? Ocean Eco Park merupakan tempat yang tepat untuk melakukan aktivitas outbound, paitball, bersepeda, maupun bermain kano. Di samping itu, Anda juga bisa belajar bagaimana bercocok tanam organik, mengenal bermaca-macam energy yang bisa diperbahaui dan ramah lingkungan di Rumah Energi, serta mengunjungi Rumah Lebah untuk mengetahui bagaimana cara pembuatan madu asli.
8. Museum Gajah
Museum ini letaknya berseberangan dengan Monas. Bila Anda menggunakan Busway, Anda bisa turun di Halte Monas. Pada halaman depannya terdapat patung gajah, sehingga apabila Anda tidak mengalami kesulitan pada saat mencari museum ini. Di sini Anda bisa menemukan berbagai macam prasasti peninggalan kerajan-kerajaan Indonesia zaman dulu, manusia purba, hingga keramik dan peningggalan-peninggalan bersejarah lainnya yang tak kalah menarik.
Museum ini mengalami perluasan sehingga membuat para pengunjungnya bisa menikmati berbagai koleksi dengan dua suasana berbeda. Satu suasana tempo dulu dapat dirasakan di gedung lama. Sedangkan suasana yang terasa lebih modern bisa dirasakan di gedung baru. Mengunjungi tempat ini memiliki pengalaman tersendiri.
Sumber foto: http-//3.bp.blogspot.com/
9. Kepulauan Seribu
Kepulauan ini berada di bagian Utara Jakarta. Dikenal sebagai salah satu tempat wisata yang menarik di Indonesia. Bila Anda menyukai suasana pantai, diving, dan snorkeling, kepulauan ini bisa menjadi destinasi menarik untuk dikunjungi. Selain itu, Kepulauan Seribu sering dijadikan wisata bulan madu bagi pasangan yang baru saja menikah. Pulau Macan, Pulau Air, Pulau Pramuka, Pulau Tidung, dan Pulau Pari merupakan beberapa tempat favorit wisatawan.
10. Museum Mandiri
Museum ini terletak di Kawasan Kota Tua. Dikenal dengan bangunan dan interiornya yang megah dan mewah layaknya seperti gedung-gedung di negara-negara Eropa. Museum ini memiliki koleksi yang berhubungan kegiatan perbankan. Berbagai koleksi yang dapat dinikmati di sini antara lain: mata uang kuno, surat berharga, brandkast, peti uang, mesin mekanik, kalkulator, mesin pembukuan, aras press bendel, seal press, save deposit box, bilyet deposito, sertifikat deposito, cek, obligasi dan saham. Gedung ini juga suka dijadikan tempat untuk melakukan foto pre-wedding bagi pasangan yang hendak menikah.
Sumber foto:http-//mwxct.com
11. Waterboom Jakarta
Buat yang menyukai aktivitas air, tempat ini bisa dijadikan pilihan untuk wisata rekreasi bersama keluarga maupun teman-teman. Seru, menantang, dan menyenangkan pastinya. Waterboom ini merupakan cabang dari Waterboom Bali. Diakui merupakan salah satu waterboom terbaik di dunia dengan perlengkapan dan alat-alat yang sesuai dengan standar internasional. Tempat ini cocok bagi Anda yang sudah berkeluarga karena anak-anak Anda pasti menyukai aktivitas ”bermain air” ini. Dijamin seru, menantang, dan menyenangkan.
12. Museum Wayang
Pada tanggal 7 november 2003, PBB memutuskan mengakui wayang Indonesia sebagai warisan dunia yang patut dilestarikan. Museum ini memamerkan berbagai jenis wayang yang terbuat dari kayu, kulit, serta bahan lainnya. Terdapat 4000 buah wayang yang terdiri dari wayang kulit, wayang golek, wayang kardus, wayang rumput, wayang janur, wayang beber, topeng, boneka, dan gamelan. Selain itu, museum ini mengoleksi berbagai wayang yang berasal dari Tiongkok, Vietna, Thailand, dan juga boneka-boneka antik dari Eropa.
Sumber foto:https-//upload.wikimedia.org