ID | EN

Excellent Choice for Business and Leisure

Kemudahan bermalam di salah satu kawasan bisnis Jakarta dengan Mercure.

Kawasan T.B. Simatupang merupakan salah satu kawasan bisnis di Jakarta dengan jajaran gedung-gedung perkantoran yang ada di kawasan ini. Karena itulah di sekitar kawasan ini terdapat hotel-hotel untuk mendukung para pelancong yang berkunjung ke Jakarta untuk urusan bisnis. Salah satunya adalah Hotel Mercure Jakarta Simatupang.

Mendengar nama Hotel Mercure pastinya sudah tidak asing lagi, dong, di telinga Anda? Yup, hotel bintang 4 ini sudah tidak perlu diragukan lagi akan kualitasnya. Berlokasi di Lebak Bulus, hotel yang memiliki desain luar dengan aksen mozaik berwarna biru, hitam, dan putih ini memiliki akses transportasi yang mudah karena lokasinya berdekatan dengan Terminal Lebak Bulus.

Berbagai bus kota, angkutan umum, serta Transjakarta pun datang dan pergi melalui terminal ini. Apalagi saat ini sedang ada pembangunan MRT di kawasan ini, masalah transportasi pun tak perlu sulit Anda pikirkan!

Ada juga beberapa pusat perbelanjaan yang bisa memenuhi kebutuhan Anda selama bermalam di sini seperti Poins Square, Carrefour, Cilandak Town Square, hingga Pondok Indah Mall.

Photo source: http://mercurejakartasimatupang.com

Itu mengenai lokasinya, namun apa saja, ya, yang ditawarkan saat Anda menginap di hotel ini? Tenang, ada berbagai pilihan kamar dari total 232 kamar yang ada. Mulai dari tipe Standard, Superior Room, Privilege Room, sampai Suite siap membuat Anda nyaman di sini.

Berbagai fasilitas bisa Anda nikmati di kamar hotel ini seperti safe deposit, akses Wi-Fi, minibar, meja kerja, coffee and tea maker, hingga Anda bisa request tempat tidur bayi bagi yang membawa si kecil untuk menginap di hotel ini. Praktis, kan?

Sedangkan untuk di luar kamar fasilitasnya pun tak kalah menarik seperti kolam renang, fitness centre, mini golf, spa, kids club, business center, laundry, hingga penukaran valuta asing.

Bagi Anda yang ingin bersantai sejenak, di hotel ini ada Karumba yakni rooftop bar di mana Anda bisa bersantai sambil menikmati pemandangan dari atas gedung hotel ditemani music chilled-out dari penampilan DJ.

Bagi Anda yang kelaparan, bisa langsung menuju Graffiti yang menyajikan buffet masakan internasional saat sarapan dan makan siang. Tersedia juga menu a la carte untuk menu internasional dan juga tradisional.

Bagi Anda yang ingin mengadakan meeting di hotel ini tentu bisa, lho. Hotel Mercure menyediakan 5 meeting rooms dengan kapasitas 18 sampai 107 orang dalam satu ruangan. Ruangan-ruangan ini sudah difasilitasi podium untuk pembicara, akses Wi-Fi, peralatan audio visual, serta proyektor. Bagaimana? Hotel Mercure menarik untuk dijadikan pilihan, kan?

Scroll To Top