ID | EN

Sistem Operasi Baru dari Windows untuk Laptop Murah

Yuk, intip gebrakan baru dari Microsoft!

Salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Microsoft, dikabarkan akan meluncurkan sistem operasi baru yang ditujukan khusus untuk laptop yang dibanderol dengan harga murah. Windows 10 Cloud adalah nama yang diusung untuk sistem operasi ini. Pembuatan sistem operasi ini nampaknya bertujuan untuk menyaingi sistem operasi buatan Google, yakni Chrome OS.

 

Kemungkinan nanti laptop yang menggunakan Windows 10 Cloud akan tetap bisa menggunakan aplikasi universal dari Windows Store. Sampai sekarang masih belum diketahui kapan Windows 10 Cloud akan diluncurkan, bisa saja dalam waktu dekat atau di akhir tahun 2017 ini berbarengan dengan pembaruan sistem Windows 10. Perlu dicatat, belum tentu juga Microsoft akan benar-benar memberikan nama Windows 10 Cloud untuk sistem operasi barunya. Kita tunggu saja, ya!

Scroll To Top