ID | EN

Cari Burger Enak di Jakarta? Ini Dia Tempatnya

Cari Burger Enak di Jakarta? Ini Dia Tempatnya

Burger merupakan makanan yang berasal dari Kota Hamburg, Jerman. Makanan yang sudah merambah ke hampir seluruh negara di dunia ini juga menjadi salah satu kuliner favorit masyarakat Indonesia. Banyak tempat makan yang menyajikan burger dengan cita rasa yang sudah disesuaikan dengan lidah lokal. Ada yang menyajikannya dengan tambahan keju, telur, hingga jamur. Nah, kali ini Alinear Indonesia akan membagikan lima rekomendasi restoran di Jakarta yang menyajikan burger paling enak. Check it out!

1. Flip Burger
Di sinilah Anda bisa mendapatkan burger dengan patty yang juicy, beef bacon, dan keju yang berlimpah dengan harga terjangkau. Wow!

Burger di restoran ini dikemas dengan kertas bertuliskan jenis burger yang Anda pesan beserta nama Anda. Dibanding bun burger di restoran cepat saji pada umumnya, bun di Flip Burger warnanya lebih cokelat, mengembang, dan lebih empuk.

Patty yang digunakan juga begitu tebal dan sangat mengenyangkan. Begitu digigit, butiran daging cincangnya terasa menyebar di mulut. Ini menandakan, patty benar-benar dibuat dengan daging sapi segar. Lembaran beef bacon yang terselip di dalam juga menambah kelezatan burger.

Photo Source: Alinear Indonesia doc

Namun, jangan kaget jika Anda tidak menemukan satupun sayuran di dalamnya. Flip Burger memang sengaja tidak memasukkan sayuran ke dalam burger-nya, karena banyak penikmat burger yang memilih untuk membuang sayuran di dalam burger.

Alamat: Jl. Senopati, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12190
No. Telp: 0858-1408-1408
Jam Operasional: Setiap Hari 10.00-22.00 WIB
Instagram: @flipburger_id

2. Three Buns
Menyantap burger di sini memang puas. Tak hanya karena burger-nya yang super nikmat, namun tempatnya juga nyaman. Dengan konsep semi indoor, Three Buns menempati area yang cukup luas di kawasan Senopati. Dekorasi di restoran didominasi perabotan kayu berwarna cokelat muda dan tata letak tempat duduknya diatur seperti tempat duduk di teater.

Lalu bagaimana dengan burger-nya? Three Buns menggunakan daging berkualitas tinggi, dengan homemade buns dan homemade slow cooked sauce. Di sini ada bisa memilih dari enam pilihan burger dan tiga pilihan daging (ayam, sapi, dan domba) yang ditawarkan.

Photo Source: https://www.instagram.com/burgersandheads

Nah, kalau Anda menyukai burger jumbo dengan daging berlapis-lapis, maka Four Floors Burger wajib Anda pesan. Begitu melahapnya, lidah Anda langsung dimanjakan dengan 200 gram prime beef patties yang super juicy dan tasty. Ditambah kelezatan lainnya yang berasal dari double cheese, triple onions, lettuce, pickles, dan miso mayo. Semakin menariknya lagi, semua minuman soda di Three Buns adalah buatan sendiri dari bahan-bahan alami dan tanpa pengawet.

Website: http://www.threebuns.com
Alamat: Jl. Senopati No.90, Selong, Kby. Baru, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160
No. Telp: 0813-8379-9958
Jam operasional: Senin-Kamis: 11.00-00.00 WIB, Jumat & Sabtu: 11.00-01.00 WIB, Minggu: 11.00-23.00 WIB
E-mail: wordup@threebuns.com
Instagram: @burgersandheads

3. The Goods Diner
Satu kata untuk burger di The Goods Diner, jempolan! Salah satu menu burger yang menjadi favorit di sini adalah Coffee-Rubbed Burger yang akan mengisi perut Anda dengan beef patty super besar yang dilapisi dan dimasak dengan perpaduan antara kopi dan rempah-rempah.

Untuk topping-nya, Anda bisa memilih crispy pork atau beef bacon serta cheese dan tangy barbeque sauce. Tidak lupa, french fries super crispy jadi pelengkap sempurna untuk burger Anda.

Photo Source: https://www.instagram.com/thegoodsdiner

Website: http://thegoodsdept.com/thegoodsdiner
Alamat: Jl. Jend. Sudirman No.52-53, Senayan, Kby. Baru, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12190
No. Telp: (021) 5152969
Jam operasional: Senin-Kamis: 11.00-00.00 WIB, Jumat: 11.00-02.00 WIB, Sabtu: 08.00-02.00 WIB, Minggu: 08.00-22.00 WIB
Instagram: @thegoodsdiner

4. Common Grounds
Meski dikenal sebagai coffee shop, namun Common Grounds juga memiliki menu burger yang akan membuat Anda jatuh hati. Kafe ini sejatinya adalah restoran yang menyajikan menu khas Australia. Beef burger di sini menyajikan 150 gram house patty dengan tiga lapis keju meleleh. Dagingnya cukup juicy dan empuk sehingga Anda tidak akan kesulitan saat mengunyahnya. Untuk menemani burger, Anda bisa memesan Orange Mocha yang terasa pas diminum setelah menyantap burger-nya yang lezat.

 Photo Source: https://www.instagram.com/commongroundsjkt

Website: http://www.commongrounds.co.id
Alamat: Jl. KH Mas Mansyur Kav. 121, Citywalk Sudirman GF, Karet Tengsin, Central Jakarta City, Jakarta 10250
No. Telp: (021) 25558963
Jam operasional: Setiap Hari: 08.00-22.00 WIB
Instagram: @commongroundsjkt

5. CazBar
Kalau Anda mau menyantap burger enak di sport bar Jakarta, maka tempat yang harus Anda tuju adalah CazBar. Restoran yang sering menjadi destinasi favorit kaum ekspat ini ternyata menawarkan menu burger yang sayang sekali jika dilewatkan, Big Daddy Burger. Karena porsinya yang besar, jadi sebelum menikmatinya pastikan perut Anda kosong. Dalam satu tangkup bun, ada tomat, cheddar cheese, herbed mushrooms, crispy bacon, dan fried egg yang dijamin mengenyangkan. Untuk menemani burger, segelas wine, beer, alkohol, atau cocktail akan menambah selera makan Anda.


Photo Source: https://www.instagram.com/cazbar.jakarta

Website: http://thecazbar.com
Alamat: Kantor Taman E3.3 unit A1, Jl. Mega Kuningan, Kuningan Tim., Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950
No. Telp: (021) 576-4582
Jam operasional: Setiap Hari: 09.00-02.00 WIB
Instagram: @cazbar.jakarta

Scroll To Top