Didirikan sejak tahun 1995, Telkomsel terus membuat gebrakan baru dalam dunia telekomunikasi di Indonesia. Melalui produk simPATI, Telkomsel meluncurkan kartu pra bayar pertama di Asia pada tahun 1997. Telkomsel pula yang memperkenalkan mobile banking pertama di Indonesia pada tahun 2000.
Perusahaan yang berada di bawah nama PT Telekomunikasi Selular ini juga menghadirkan jaringan 3G dan 4G pertama di Indonesia secara komersil. Sebagai pelopor industri seluler di Indonesia, tak heran kini Telkomsel menjadi operator unggulan di Indonesia dengan jumlah pengguna yang mencapai ratusan juta orang. Saat ini Telkomsel memiliki jaringan terluas yang mampu menjangkau lebih dari 95% populasi di Indonesia demi memenuhi kebutuhan berbagai lapisan masyarakat mulai dari perkotaan hingga hutan pedalaman.
Berbagai layanan unggulan pun ditawarkan oleh Telkomsel untuk terus memudahkan pelanggannya, seperti misalnya yang baru-baru ini diluncurkan adalah T-Cash, yaitu cara baru bertransaksi dengan menggunakan smartphone Anda. Dana yang diisikan ke T-Cash Anda bisa digunakan untuk membayar merchant, belanja online, bayar tagihan, dan lainnya. Caranya pun hanya tinggal menempelkan smartphone Anda ke mesin T-Cash. Mudah, kan?
Berkat keunggulannya tersebut, Telkomsel pun berhasil meraih banyak penghargaan di tingkat nasional maupun internasional. Dengan berbasis budaya perusahaan yang terus menerus dibangun dan dikembangkan sesuai dengan pertumbuhan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi pada kehidupan masyarakat melalui layanannya. Wow!